Seputar Peradilan

Upacara HUT Mahkamah Agung RI Ke-74

cover

Tasikmalaya | Senin, 19 Agustus 2019. Pelaksanaan upacara memperingati Hari Jadi Mahkamah Agung RI yang Ke-74 di pusatkan dihalaman kantor Pengadilan Agama Kota Tasikmalaya Klas II  dengan perserta upacara seluruh Hakim, Pegawai dan Honorer Pengadilan Kota Tasikmalaya serta dihadiri oleh seluruh Hakim, Pegawai dan Honorer , Pengadilan Negeri Tasikmalaya dan Pengadilan Agama Kabupaten Tasikmalaya. Hal ini berdasarkan surat Sekretaris Mahkamah Agung RI Nomor 1131/SEK/HM.01.2/07/2018 tanggal 26 Juli 2019 Perihal "Penyelenggaraan Upacara Bendera Memperingati Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung ke-74".

1 2

Tema pelaksanaan hari jadi Mahkamah Agung RI Ke-74 tahun 2019 adalah “Peradilan Modern Berbasis Teknologi Informasi Untuk Melayani”. Sesuai instruksi Surat Edaran MARI, dalam upacara tersebut dibacakan amanat Ketua Mahkamah Agung RI oleh Pembina Upacara yang pada kesempatan tersebut oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Tasikmalaya, Hj. Sri Sulistyani Endang Setyawati, SH., M.Si.

3

Dalam amanat tersebut Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia, Prof. Dr. M. Hatta Ali, SH., MH. menegaskan agenda tahunan tersebut bukan hanya sekedar peringatan seremonial namun merupakan momentum untuk kembali merefleksikan keberadaan lembaga Mahkamah Agung dalam Tatanan Kenegaraan serta kontribusi lembaga peradilan perkembangan masyarakat dan negara. Momen ini juga menjadi sarana untuk kembali mengukuhkan komitmen kita dalam memberikan layanan terbaik dibidang hukum dan keadilan dengan memperkuat kerjasama dan membangun konsolidasi internal yang akan menjadi energipendorong dalam pelaksanaan fungsi pelayanan lembaga peradilan. Lembaga peradilan pun tidak ketinggalan mengikuti derap perubahan seiring dinamika masyarakat yang menuntut artikulasi good governance sesuai dengan perkembangan zaman. Dibuktikan dengan penerbitan PERMA nomor 3 tahun 2018 tentang Administrasi Perkara di Pengadilan Secara Elektronik atau yang dikenal dengan sebutan E-Court yang sudah berjalan selama setahun.

5

Upacara yang dimulai pukul 07.30 WIB tersebut selesai dengan lancar dan tanpa kendala hingga pukul 08.30 WIB kemudian seluruh peserta upacara melaksanakan foto bersama lalu kembali ke Satker masing-masing untuk melanjutkan pekerjaannya.

(Red:Fik)


[rtbs name="tab-home"]
cctv